BLOG INI.........DIPUBLIKASIKAN SEJAK 30 JANUARI 2010..........Subhanallah walhamdulillah wa laa ilaha illallah wallahu akbar....... Astaghfirullaahal 'adzhiim, walil muslimiina wal muslimaat.....Mil ladun aadama ilaa yaumil qiyaamah......Amiin yaa rabbal alamiin.....Allahumma shalli ‘ala Muhammad wa ‘ala ali Muhammad.......Ya Allah, lindungilah negeri ini dari kejahatan maupun perbuatan serta persengkokolan orang-orang munafik........SEMOGA ALLAH SWT MERIDHOI AMAL & KEBAJIKAN YANG KITA LAKUKAN....AMIIN YAA RABBAL ALAMIIN...HIDUP MULIA ATAU MATI SYAHID.........

>

Rabu, 18 Juli 2012

HIKMAH PUASA RAMADHAN


Ramadhan 1433 H akan segera menghampiri kita. Marhaban Ya Ramadhan. Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh barakah. Pada bulan ini pintu surga dibuka selebar-lebarnya dan pintu neraka ditutup serapat-rapatnya. Pada bulan ini setan-setan dibelenggu. Dalam bulan ini ada satu malam yang keutamaan beramal di dalamnya lebih baik daripada beramal seribu bulan di bulan lain yaitu Malam Lailatul Qadr. Pada bulan ini setiap hari ada malaikat yang menyeru menasehati siapa yang berbuat baik agar bergembira dan meninggalkan perbuatan ma’siyat.

Puasa adalah menurut syariat ialah menahan diri dari segala sesuatu yang membatalkan puasa (seperti halnya makan, minum, hubungan kelamin, dan sebagainya) semenjak mulai terbitnya fajar sampai dengan terbenamnya matahari, disertai niat ibadah kepada Allah, karena mengharapkan ridho-Nya dan menyiapkan diri guna meningkatkan taqwa kepada-Nya.

Ramadhan bulan yang banyak mengandung hikmah didalamnya. Alangkah gembiranya hati mereka yang beriman dengan kedatangan bulan Ramadhan. Bukan saja telah diarahkan menunaikan ibadah selama sebulan penuh dengan balasan pahala yang berlipat ganda, malah dibulan Ramadhan Allah telah menurunkan kitab suci al-Quranul-karim, menjadi petunjuk bagi seluruh manusia dan untuk membedakan yang benar dengan yang salah.

Kewajiban dalam melaksanakan puasa di Bulan Ramadhan sebagamana firman Allah SWT, berikut ini :

"Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa, sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa". (QS. Al Baqarah{2} : 183)

Berikut beberapa manfaat puasa Ramadhan bagi kesehatan :
  1. Puasa mengistirahatkan pencernaan dan perut dari kelelahan kerja yang terus menerus, mengeluarkan sisa makanan dari dalam tubuh, memperkuat badan.
  2. Memberikan kesempatan istirahat kepada alat pencernaan. Pada hari-hari ketika tidak sedang berpuasa, alat pencernaan di dalam tubuh bekerja keras, oleh karena itu sudah sepantasnya alat pencernaan diberi istirahat.
  3. Membersihkan tubuh dari racun & kotoran (detoksifikasi). Puasa merupakan terapi detoksifikasi yang paling tua. Dengan puasa, berarti membatasi kalori yang masuk dalam tubuh kita sehingga menghasilkan enzim antioksidan yang dapat membersihkan zat-zat yang bersifat racun dari dalam tubuh.
  4. Mendorong terjadinya pergantian sel-sel tubuh yang rusak dengan yang baru(peremajaan).
  5. Memperbaiki fungsi hormon dan juga meningkatkan fungsi organ tubuh.
Mengenai hikmah keutamaan puasa Ramadhan adalah seperti yang telah disabdakan oleh Rasulullah shallalahu 'alaihi wa sallam dalam beberapa hadistnya berikut ini :
  1. "Barangsiapa yang berpuasa Ramadhan dengan penuh iman dan mencari ridha Allah, maka ia akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu."(Hadits Mutafaqun ‘Alaih).
  2. “Barangsiapa berpuasa di bulan Ramadhan kemudian diikuti dengan 6 hari di bulan Syawal, maka puasanya seperti puasa setahun" (Hadits Riwayat Muslim).
  3. "Barangsiapa yang bangun pada bulan Ramadhan (bangun untuk sholat Tarawih) dengan penuh keimanan dan mencari ridha Allah ,maka ia akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu."(Mutafaqun ‘Alaih)
Demikian beberapa manfaat puasa ramadhan dan hikmah puasa Ramadhan yang bisa kita peroleh. Insya Allah !

Senin, 16 Juli 2012

FOTO2 LUCUUU BANGET...!!

Seandainya kamu pernah melakukan perjalanan keliling dunia !! (Kliling2 kampung elo sendiri aja, blum pernah, khan...???), atau browsing kemana2 termasuk FACEBOOKAAN, CHATTING, TWITTERAN, KOPROLAN..DLL !!!  Tentunya banyak hal yang bisa kamu dapatkan. Tapi semua itu belum lengkap, apabila kamu belum pernah melihat keanehan dan kelucuan yang ada dibloG ini (diNEGERIKU....!?  maksud eloo...!!) MAKSUD gue sih, jangan pernah membangga-banggakan negeri lain (kebarat2barat, gitu, toh kamu kan tinggal di negeri ini !! Emangnya elo tinggal dimana, Brooo ??!. oK. bersiaplah terTAHAN TAWA dan ter....ter..SENYUM setelah mlototin foto2 berikut ini. Ok. coy...!!! 
1. Hanya di Indonesia yang jual ES PANAS
2. Hanya di Indonesia anak majikan dianggap sebagai herder
3. Binatang malu difoto ama manusia inipun cuma ada di negeriku coy !
4. Hanya di Indonesia orang bisa jadi polisi dan tukang becak dalam waktu yg bersamaan
5. Hanya di Indonesia ada anjing yang berani gigit ketua RT
5. Hanya di Indonesia Nokia mendistribusikan produk sendalnya
6. Hanya di Indonesia kasih sayang seorang ibu bisa kalah dengan kasih sayang seorang pembantu
7. Hanya di Indonesia ada orang yg curhat saat banjir
8. Hanya di Indonesia yang mempuyai kembaran Presiden US, nggak ada di negara lain, betul khan !??
9. Hanya di Indonesia ada yang bisa menyaingi KFC (Kentucky Fried Chicken)
10. yg memadukan IT dengan cara Tradisional
11. Hanya di Indonesia kita bisa nabung sembari makan bakso
12. Hanya di Indonesia ada Bis Kota yg bisa dimakan
13. Hanya di Indonesia supirnya ada yg bekas penYAIR puisi, ngalahin W.SHAKESPEARE....???
14. Hanya di Indonesia ada minuman berdosa
15. Orang dilarang untuk tidur di bawah mobil
16. Hanya di Indonesia ada yg jual switter
17. Hanya di Indonesia motornya bisa dinaiki lebih dari 5 orang, (IKUTAN NUMPANG ..OOOM?!)
18. Hanya di Indonesia yang punya nama tempat seperti ini
19. Hanya di Indonesia kotak suratnya sebesar gini
20. Hanya di Indonesia ada larangan merokok seperti ini
21. Hanya di Indonesia ada cabang Starbucks Coffee buat KAMU TONGKRONGIN.....
22. Hanya di Indonesia yang pakai peringatan meyakinkan pembelinya seperti ini
23. Hanya di Indonesia ada asbak terbesar sejagat raya
24. Hanya di Indonesia bisa parkir seenaknya
25. Hanya di Indonesia ada saingan Mak Erot
26. Hanya di Indonesia Blackberry mengeluarkan produk sandalnya


Nah, negeriku Indonesia bagaimanapun juga...AKU CINTA INDONESIA....MeRdeKA...!!!  

Rabu, 11 Juli 2012

TIPS MENANAM & MERAWAT BUNGA ANGGREK

Tanaman anggrek membutuhkan perhatian lebih daripada beberapa jenis tanaman hias lain. Tetapi, Anda bisa menumbuhkan dan merawat bunga yang indah ini jika dapat mengatur lingkungan yang tepat dan sesuai untuk pertumbuhannya. Berikut tips bagaimana cara menanam dan merawat bunga anggrek untuk menambah nuansa eksotis di rumah kita:

1. Tempatkan tanaman anggrek di area yang terkena sinar matahari alami, namun area tersebut tidak boleh terlalu panas. Jika saat meletakkan anggrek di jendela dan ternyata masih terkena sinar matahari langsung yang terlalu panas, pindahkan anggrek ke meja terdekat atau di sudut yang masih bisa menerima cahaya matahari tidak langsung.

 2. Belilah lampu tanaman. Jika diletakkan di dalam ruangan, kemungkinan anggrek akan kekurangan cahaya. Jika ini terjadi, gunakan lampu sebagai pengganti cahaya matahari.  Agar sehat, anggrek harus mendapatkan cahaya yang cukup.

3. Jagalah tanaman anggrek agar tetap lembab. Tanaman anggrek merupakan tanaman tropis dan lingkungan alaminya adalah daerah yang lembab. Jangan terlalu banyak memberi air pada tanaman anggrek. Terlalu banyak air justru akan merusak anggrek. Siramlah tanaman setiap beberapa hari sekali saja untuk menjaga kelembabannya tanpa membuat akarnya terendam.

4. Tanam anggrek dalam pot kecil. Akar-akarnya yang halus membutuhkan pot yang lebih kecil untuk tumbuh dan berkembang. Beberapa anggrek, potnya harus diganti setiap tahun. Namun, tanaman anggrek yang lain bisa tumbuh dan berkembang di pot yang sama selama bertahun-tahun.

5. Pupuk anggrek dengan pupuk yang dibuat khusus untuk tanaman anggrek atau tanaman bunga tropis. Anda bisa menanyakan jenis pupuk yang tepat pada ahli tanaman atau pada saat membeli anggrek

Jumat, 06 Juli 2012

MELATIH OTAK KITA AGAR CERDAS

Otak adalah salah satu organ yang vital dalam anggota tubuh kita, otak juga sebagai pusat sumber olah pikiran kita, perbedaan manusia dengan makhluk lain adalah terdapat pada otaknya. Nah, sobatku ! bagaimana agar otak kita ini bisa lebih cerdas ? Inilah 11 cara agar otak kita menjadi lebih cerdas:
  1. Latih kemampuan mengamati. Perhatikan lingkungan sekitar. Rekam dalam pikiran apa yang Anda lihat, mulai dari yang paling sederhana dan diteruskan dengan observasi yang lebih rumit.
  2. Asah indra. Bisa dilatih dengan membedakan rasa makanan yang disukai dan yang tidak. Menyadari bau dan aroma di sekitar atau bunyi-bunyian yang ada di jalan atau mungkin rasa panas atau dingin udara di sekitar Anda.
  3. Hafalkan nama teman-teman dan pasangkan nomor teleponnya. Ada berapa yang bisa diingat? Latih supaya bisa mengingat lebih banyak.
  4. Pelajari sesuatu yang baru. Banyak membaca dan berkenalan dengan hal-hal lain yang mungkin bukan bidang Anda, bisa bahasa asing, pengetahuan tentang komputer, dan lain-lain.
  5. Gunakan tangan supaya mengikuti petunjuk otak. Misalnya bermain gitar, mengetik tanpa melihat tuts, mengerjakan prakarya dari kayu, atau berlatih menulis halus.
  6. Tekuni hobi. Gunakan kesempatan untuk mengembangkan hobi Anda.
  7. Pelajari dan hafalkan tanggal-tanggal penting, menyangkut anggota keluarga, teman, atau perayaan tertentu.
  8. Hafalkan sesuatu yang Anda sukai. Bisa jadi itu puisi, lagu, kalimat dari sebuah buku atau kata-kata seseorang. Sebisa mungkin juga usahakan agar kalimat yang digunakan adalah bahasa asing.
  9. Latihan menghafal urutan angka berderet panjang, misalnya 32145687390282930498. Ini adalah bentuk latihan memperbaiki daya ingat jangka pendek. Lakukan dengan mengelompokkan atau memecah bilangan itu menjadi beberapa bagian, misalnya 3214568 kemudian 7390282 dan terakhir 930498.
  10. Ingat perjalanan pribadi. Apa yang sedang Anda kerjakan satu jam lalu, minggu lalu pada hari Rabu pukul 10.00, misalnya. Dengan siapa, di mana, dan seterusnya.
  11. Ingat dan teliti ulang pengeluaran harian. Apa yang Anda beli kemarin? Berapa uang yang ada dalam dompet Anda sekarang? Kapan anda terakhir mengambil uang tunai, dan seterusnya.
Latihan-latihan ini akan memungkinkan sel otak tetap aktif dan jaringan penghubung antarsel otak semakin rapat. Kegiatan mental yang menantang meningkatkan jumlah sirkuit aktif atau sinapsis dalam otak. Semakin banyak sirkuit, semakin banyak asosiasi, makin besar pula kemampuan mengingat.

HIDUP PENUH BERKAH

Setiap manusia tentu menginginkan hidupnya bahagia dan penuhi berkah, karena itu tulisan beikut ini barangkali dapat menjadi ilmu yang bermanfaat untuk meraih kebahagian tersebut.
1. Mensyukuri Segala Nikmat, Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman.
“Sesungguhnya bagi kaum Saba’ ada tanda (kekuasaan Rabb) di tempat kediaman mereka, yaitu dua buah kebun di sebelah kanan dan di sebelah kiri. (Kepada mereka dikatakan) : “Makanlah olehmu dari rizki yang (dianugrahkan) Rabbmu dan bersyukurlah kamu kepada-Nya. (Negerimu) adalah negeri yang baik dan (Rabbmu) adalah Rabb Yang Maha Pengampun. Tetapi mereka berpaling, maka Kami datangkan kepada mereka banjir yang besar dan Kami ganti kedua kebun mereka dengan dua kebun yang ditumbuhi (pohon-pohon) yang berbuah pahit, pohon atsel (cemara) dan pohon bidara” [Saba : 15-16]

2. Membayar Zakat / Rajin Bersedekah, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.
“Tiada pagi hari, melainkan ada dua malaikat yang turun, kemudian salah satunya berkata (berdo’a) : “Ya Allah, berilah pengganti bagi orang yang berinfak”, sedangkan yang lain berdo’a :”Ya Allah, timpakanlah kepada orang yang kikir (tidak berinfak) kehancuran” [Muttafaqun alaih]

3. Bekerja Mencari Rizki Dengan Hati Qona’ah, Tidak Dipenuhi Ambisi dan Tidak Serakah, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.
“Sesungguhnya Allah Yang Maha Luas Karunia-nya lagi Maha Tinggi, akan menguji setiap hamba-Nya dengan rizki yang telah Ia berikan kepadanya. Barangsiapa yang ridha dengan pembagian Allah Subhanahu wa Ta’ala, maka Allah akan memberkahi dan melapangkan rizki tersebut untuknya. Dan barangsiapa yang tidak ridha (tidak puas), niscaya rizkinya tidak akan diberkahi” [HR Ahmad dan dishahihkan oleh Al-Albani]

4. Bertaubat Dari Segala Perbuatan Dosa, Allah Subhanahu wa Ta’ala menceritakan tentang Nabi Hud Alaihissallam bersama kaumnya. “Dan (Hud berkata) : Hai kaumku, beristighfarlah kepada Rabbmu lalu bertaubatlah kepada-Nya, niscaya Dia menurunkan atasmu hujan yang sangat deras, dan Dia akan menambahkan kekuatan kepada kekuatanmu dan janganlah kamu berpaling dengan berbuta dosa” [Hud : 52]

5. Menyambung Tali Silaturahmi, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.
“Barangsiapa yang senang untuk dilapangkan (atau diberkahi) rizkinya, atau ditunda (dipanjangkan) umurnya, maka hendaknya ia bersilaturrahim” [Muttafaqun ‘alaih]

6. Mencari Rizki Dari Jalan Yang Halal. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.
“Janganlah kamu merasa bahwa rizkimu datangnya terlambat. Karena sesunguhnya, tidaklah seorang hamba akan meninggal, hingga telah datang kepadanya rizki terakhir (yang telah ditentukan) untuknya. Maka, tempuhlah jalan yang baik dalam mencari rizki, yaitu dengan mengambil yang halal dan meninggalkan yang haram” [HR Abdur-Razaq, Ibnu Hibbanm dan Al-Hakim]

7. Bekerja Saat Waktu Pagi, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah memanjatkan do’a keberkahan.“Ya Allah, berkahilah untuk ummatku waktu pagi mereka” [HR Abu Dawud, At-Tirmidzi, An-Nasa-i, Ibnu Majah dan dishahihkan oleh Syaikh Al-Albani]

INDIKATOR KESUKSESAN HIDUP DALAM ISLAM


Tidak ada manusia yang mengharapkan, bahkan berdoa meminta dirinya menjadi miskin. Pastilah kita menginginkan kebahagian dan kesuksesan baik didunia dan akhirat, karena kesuksesan merupakan langkah awal kita, untuk tidak tergelincir kedalam lubang kekafiran. Hidup didunia merupakan sebuah keseimbangan antara hablumminallah dan  hamblumminannas. Adapun Indikator kesuksesan  hidup dapat kami uraikan sebagai berikut:
  • Pertama, selalu berusaha untuk menegakkan shalat dengan penuh kekhusyukan dengan cara menjadikan shalat sebagai sebuah kebutuhan utama di samping kewajiban. Shalat dijadikan sebagai medium utama untuk meraih pertolongan dan ridha Allah SWT. Apalagi jika ditambah dengan shalat berjamaah yang dijadikannya untuk membangun silaturahim dan menguatkan ukhuwah Islamiyah diantara sesama orang yang ruku’ dan sujud.
  • Kedua, mampu menghindarkan diri dari ucapan dan tindakan yang tidak ada manfaatnya. Artinya, berusaha memiliki etos kerja dan produktivitas yang tinggi serta mempersembahkan yang terbaik dalam bidang dan keahliannya, sehingga betul-betul menjadi orang yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungannya.
  • Ketiga, selalu berusaha mengeluarkan sebagian hartanya untuk diberikan kepada yang membutuhkan, terutama kaum dhuafa dalam bentuk zakat, infak, dan bentuk kedermawanan lainnya. Sikap ini akan melahirkan kekuatan etika dan moral di dalam mencari rezeki. Hanya rezeki yang halal-lah yang ingin ia dapatkan.
  • Keempat, mampu menjaga akhlak dan kehormatannya dalam pergaulan, sehingga selalu terjaga kejernihan hati, pikiran, dan fisiknya. Dalam situasi apa pun tidak pernah melakukan kegiatan yang tidak bermanfaat.
  • Kelima, selalu berusaha menjaga amanah dan janjinya. Disadari betul bahwa segala potensi yang ada pada dirinya se-perti ilmu pengetahuan dan harta meru pakan amanah dan titipan dari Allah SWT yang kemudian akan dipertangungjawabkan di hadapanNya. Persepsi dan pandangan seperti ini akan menyebabkan seseorang tidak akan pernah menghalalkan segala macam cara untuk meraih kenikmatan dunia yang sifatnya sesaat dan sementara.
Niat yang ikhlas dan kerja keras yang dilandasi dengan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT merupakan bingkai utamanya. Wassalam. (KH. Didin Hafiduddin)

Senin, 02 Juli 2012

10 CARA UNTUK MEMPERKUAT SINYAL WIFI

Wireless Router bukan lagi menjadi barang baru dan mungkin sebagian besar pengguna internet sudah mempunyai alat ini di rumahnya untuk berbagi pakai koneksi internet secara nirkabel (wireless).
Kali ini, kami akan mencoba membahas masalah/ kendala yang mungkin sering dihadapi para pengguna wireless router yaitu mengenai kekuatan sinyal yang ada di wireless router. 
Bagaimana membuat sinyal Wi-Fi bisa optimal atau menjangkau area yang lebih luas? Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan:

1. Letakkan Wireless Router di tengah ruangan
Jangan menempatkan wireless router di lantai, berdekatan dengan dinding atau berdekatan dengan benda yang mengandung besi (metal) karena semuanya itu akan mengurangi kekuatan sinyal yang ada. Semakin dekat anda letakkan dengan ketiga hal diatas, akan semakin lemah sinyalnya.

3. Mengganti antena yang ada di Wireless Router 
Seperti yang kami katakan di point no. 1 bahwa sebagai router menggunakan antena jenis Omni Directional yang bersifat menyebar ke seluruh arah. Jika memang anda sering menggunakan di seluruh ruangan atau sudut maka antena jenis ini sangat cocok tetapi jika anda lebih sering menggunakannya di satu tempat yang, mungkin penggantian antena bisa lebih memperkuat sinyal.

Salah satu contoh jenis antena untuk masalah diatas adalah High Gain Antenna dimana sifat penyebarannya hanya ke satu titik sehingga sinyal yang anda dapatkan akan lebih baik tetapi tidak kami sarankan bisa anda sering berpindah tempat.

 4. Ganti Wireless network adapter dengan yang lebih baik 
Bila anda menggunakan komputer (bukan notebook), tentu anda memasang Wireless Network Adapter di dalamnya. Pastikan bahwa Network Adapter yang anda gunakan cukup
baik dan bisa juga mengganti antena yang ada dengan kualitas yang lebih baik seperti High Gain Antenna diatas.

5. Tambahkan Wireless Repeater bila perlu 
Walaupun antena telah diganti dengan yang lebih baik bukan berarti anda bisa menjangkau lokasi yang lebih jauh. Untuk itu kadang kita memerlukan alat tambahan yang bernama Wireless Repeater.
Wireless Repeater berguna untuk memperkuat dan memperpanjang sinyal WiFi yang ada sehingga jangkauannya menjadi lebih luas, misal dengan antena biasa, jangkauan sinyal hanya mencapai 100 m tetapi dengan ini, jangkauan sinyal bisa 2x lebih panjang yaitu 200m atau lebih.
Tetapi memang untuk penambahan alat seperti ini, kita harus mengeluarkan uang cukup banyak.

6. Mengganti Wireless Channel yang ada
Sinyal WiFi bisa berjalan di beberapa channel sekaligus, jika anda merasa sinyal yang ada kurang bagus dan menemukan banyak channel di dalamnya, anda sebaiknya mengubah ke channel yang lebih sedikit.
Dan tidak perlu kuatir dengan penggantian channel ini karena komputer/ notebook akan menditeksi dan menyesuaikan secara otomatis apabila ada pergantian channel.

7. Jauhkan Wireless Router dari perangkat elektronik tertentu
Sinyal Wifi bekerja di frekuensi 2,4 GHz, untuk itu sebaiknya anda jauhkan wireless router anda dari perangkat elektronik yang menggunakan frekuensi yang sama.
Misalnya telpon cordeless (tanpa kabel) yang biasanya juga menggunakan frekuensi yang sama yaitu 2,4 GHZ. Apabila ini terjadi, mau tidak mau anda harus menggantinya dengan telpon cordless yang menggunakan frekuensi yang berbeda seperti 900 MHz atau mengganti telpon cordless menjadi telpon biasa, ini solusi lebih murah.

8. Selalu melakukan update firmware untuk Wireless Router anda
Biasanya setiap produsen yang cukup terkenal seperti D-Link, Linksys dan lainnya selalu mengeluarkan firmware terbaru untuk router anda supaya kinerja router menjadi lebih baik. Lakukanlah upgrade firmware tersebut yang biasanya disediakan di web mereka.


9. Gunakan merek yang sama untuk jaringan nirkabel anda
Walaupun secara garis besar, penggunaan merek yang berbeda untuk perangkat jaringan (router, adapter) tidak mengalami masalah tetapi biasanya sinyal akan menjadi lebih baik bila kita menggunakan satu merek.
Misalnya Router anda merek Linksys, sebaiknya Wireless Adapter yang digunakan di komputer juga menggunakan merek yang sama.

10. Melakukan upgrade jenis WiFi dari 802.11b ke 802.11g
Kami yakin sebagian pemilik jaringan sudah menggunakan format Wifi jenis G tetapi jika anda masih menggunakan jenis 802.11b maka sebaiknya anda menggantinya atau setidaknya membuat semua jaringan menggunakan format WiFi yang sama.
Memang sudah ada 802.11n yang menjanjikan kecepatan transfer yang lebih cepat dan jangkauan yang lebih jauh, tetapi perlu dicatat bahwa format N ini masih belum disertifikasi.

MEMILIH KAMERA DIGITAL YANG TEPAT

Kamera digital mungkin sebagian orang sudah punya tetapi bila anda masih belum memiliki atau mungkin berencana untuk membeli kamera digital dalam waktu dekat, tidak ada salahnya untuk melihat tips-tips berikut ini.

Tentukan anggaran untuk membeli kamera digital  atau paling tidak buat perkiraan anggaran yang sesuai dengan kantong anda.
Coba pikirkan, apa yang anda foto dengan kamera digital yang baru, apakah untuk memfoto anak-anak, keluarga atau pemandangan. Sebagai contoh, bila anda lebih sering memfoto kegiatan olahraga atau anak-anak, mungkin anda butuh kamera digital yang mempunyai "speed" atau kecepatan yang baik atau tinggi.
Apakah anda termasuk pemula atau profesional, bila anda masih pemula, sebaiknya mencari kamera digital yang mudah digunakan dengan banyaknya setting yang otomatis sehingga tidak perlu repot atau bahkan beresiko gagal pada saat anda memfoto.
Apakah anda akan banyak mencetak foto yang ada dan sering mencetak dalam ukuran besar? Bila kebanyakan untuk foto maksimum ukuran 4R (standar) maka resolusi foto 2 megapixels sudah lebih dari cukup. Dan ingat, semakin besar resolusi sebuah kamera digital, semakin mahal harganya.
Pertimbangan lainnya dalam memilih kapasitas megapixels yang besar adalah apakah hardisk di komputer anda masih mempunyai ruang yang besar? Semakin besar resolusinya, semakin besar ukuran file dan semakin butuh banyak ruang di hardisk, kecuali anda akan menyimpannya di CD.
Kartu memori yang digunakan, walaupun sudah cukup murah tapi tidak ada salahnya melihat gadget (PDS, ponsel dan lainnya) yang anda gunakan sekarang, apakah menggunakan kartu memori yang sama sehingga mungkin anda tidak perlu lagi membeli kartu memori untuk kamera digital anda
Pertimbangkan fitur-fitur umum yang ada dan apakah anda membutuhkannya misalnya optical zoom sampai lebih dari 3 kali untuk foto sesuatu dengan jarak jauh, Close Up untuk foto dari jarak dekat dan benda kecil.
Setelah pertimbangan diatas, tentukan 2-3 model yang sesuai dengan kebutuhan anda.
Tanya kepada teman atau bisa mencarinya di internet mengenai model-model yang akan anda beli, usahakan mencari informasi dari sesama pengguna karena opini mereka lebih objektif, jangan tanya ke penjualnya karena pasti mereka bilang bagus.
Setelah itu, kunjungi toko kamera dan mencoba semua model yang telah dipilih, perhatikan bentuk fisik, apakah kecil, besar, ringan atau berat? apakah mudah dibawa dan disimpan di dalam kantong dan sebagainya.
Usahakan selalu membeli kamera digital yang mempunyai pusat pelayanan resmi di Indonesia karena bila tidak, anda akan kerepotan bila suatu saat kamera digital anda rusak.
Jangan lupa untuk meminta dan mengisi kartu garansi (warranty card) untuk perlindungan kamera digital anda bila suatu saat rusak.
Berikut tips lainnya:
Pastikan display LCD yang ada cukup terang dan mudah dilihat dalam kondisi di bawah sinar matahari karena bila tidak cukup baik, anda akan kesulitan untuk melakukan foto di luar ruangan (outdoor)
Jenis baterai yang digunakan biasanya terdiri dari 2 jenis yaitu baterai isi ulang dan baterai kering (dry battery), masing-masing mempunyai keunggulan seperti baterai kering walaupun tidak tahan lama dibandingkan dengan baterai isi ulang, setidaknya dengan baterai kering akan memudahkan kita untuk mencari penggantinya.
Bila anda sering melakukan foto pada malam hari, mungkin kamera digital yang bisa menggunakan flash tambahan merupakan alternatif terbaik untuk anda pilih.

TIME IS SWORD